Polsek Mojosongo Ajak Warga Waspada Premanisme dan Pungli, Tegaskan Layanan Pelaporan Terbuka 24 Jam
.jpeg)
BOYOLALI, – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus digalakkan oleh jajaran Polsek Mojosongo Polres Boyolali. Pada Sabtu (27/4/2025), personel Polsek Mojosongo yang dipimpin Kanit Binmas AIPTU Suyuti bersama Bhabinkamtibmas BRIPKA Arif Sarifudin melaksanakan kegiatan canvassing/silaturahmi kepada tokoh masyarakat di Kp. Wonosari, Kelurahan Kemiri, Kecamatan Mojosongo, Boyolali.
Dalam kesempatan tersebut, AIPTU Suyuti menyampaikan imbauan penting kepada tokoh masyarakat setempat, Sdr. Pranoto, mengenai bahaya aksi premanisme yang kerap berkedok memberikan keamanan namun melakukan pungutan liar (pungli) atau bahkan tindakan kekerasan.
"Kami mengajak seluruh warga untuk lebih peduli terhadap situasi keamanan di lingkungan masing-masing. Jangan ragu untuk segera melapor apabila menemukan adanya pungutan liar, aksi premanisme, atau tindakan kekerasan yang mengatasnamakan keamanan," tegas AIPTU Suyuti.
Disampaikan juga, masyarakat dapat langsung menghubungi petugas Bhabinkamtibmas di wilayah masing-masing, atau melalui Call Center Polri 110, serta layanan aduan informasi Chatbot Siboba Polres Boyolali di nomor +6282326948383.
Selain itu, warga diimbau untuk senantiasa menjaga kekompakan dan ikut serta menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif, khususnya di wilayah Kampung Wonosari dan secara umum di Kecamatan Mojosongo.
Sdr. Pranoto selaku tokoh masyarakat mengapresiasi langkah proaktif dari Polsek Mojosongo. Ia menyatakan siap menyampaikan imbauan tersebut kepada seluruh warga dan mendukung penuh upaya Polri dalam menjaga keamanan di wilayahnya.
"Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan kepedulian Polsek Mojosongo. Kehadiran petugas membuat masyarakat merasa lebih tenang dan terlindungi. Kami berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan secara berkelanjutan," ungkapnya.
Dengan adanya sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat, diharapkan Kecamatan Mojosongo tetap menjadi wilayah yang aman, damai, dan bebas dari segala bentuk gangguan kamtibmas.