Berita kami

Polsek Mojosongo, hadiri Rapat Koordinasi dan Patroli Pemetaan Alat Peraga Sosialisasi (APS) Pemilu 2024 di Boyolali

21 November 2023 Berita Polres

Boyolali - Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan menjelang Tahapan Kampanye Pemilu 2024, Polsek Mojosongo Polres Boyolali turut serta dalam Rapat Koordinasi dan Patroli Pemetaan Alat Peraga Sosialisasi (APS) Pemilu. Kegiatan ini sesuai dengan PKPU Nomor 15 Tahun 2023 tentang Kampanye Pemilu dan PKPU Tahun 2023 Nomor 20 tentang Perubahan.

Rapat koordinasi tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Panwascam Mojosongo, Jalan Boyolali - Solo Km. 02, Kelurahan/Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali pada hari Selasa (21/11/2023) siang.

Hadir dalam kegiatan Camat Mojosongo, Jarot Purnama, Kapolsek Mojosongo diwakili Wakapolsek IPTU Djaka Purwanto, Danramil Mojosongo diwakili Babinsa Sertu Riyanto, Kasi Trantib Kecamatan Mojosongo, Suyamto, Ketua Panwascam Mojosongo, Sutrisno beserta anggota, Ketua PPK Mojosongo, Triyatno beserta anggota, Panwas Desa se-Kecamatan Mojosongo.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan Ketua Panwas Mojosongo, Sutrisno, yang menyampaikan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan dan menekankan pentingnya penertiban Alat Peraga Sosialisasi (APS) yang tidak sesuai dengan peraturan.

Camat Mojosongo, Jarot Purnama, dalam sambutannya lebih menekankan pemahaman terhadap APS dan APK. Ia mengajak untuk tetap menjaga koordinasi dengan partai politik saat melaksanakan penertiban APS guna menjaga keamanan dan kenyamanan di wilayah Kecamatan Mojosongo.

Sementara itu, Wakapolsek Mojosongo, IPTU Djaka Purwanto, menyarankan agar Panwas berkoordinasi dengan ketua partai atau calon legislatif di wilayah tersebut untuk menghindari potensi konflik. Meskipun penindakan terhadap pelanggaran hukum menjadi tanggung jawab Satpol PP, pihak kepolisian berkomitmen untuk membantu menjaga jalannya kegiatan penertiban,” katanya.

Setelah selesai rapat, dilanjutkan dengan patroli bersama untuk pemetaan APS yang melanggar aturan sebelum tahapan Kampanye Pemilu 2024. Panwascam Mojosongo berencana bersurat kembali kepada ketua partai dan calon legislatif untuk menertibkan APS yang melanggar secara mandiri.

Selama pelaksanaan kegiatan rapat koordinasi dan patroli pemetaan APS, situasi berlangsung aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Mojosongo.

BAGIKAN ARTIKEL INI