Berita kami

Polisi Hadiri Pengajian Akbar Bersholawat dalam rangka Cooling System Jelang Tahun Politik 2024 di Wonosegoro

07 October 2023 Berita Polres

Boyolali - Polsek Wonosegoro aktif berpartisipasi dalam kegiatan Pengajian Akbar Kedungaron Bersholawat dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2023 M. Pengajian ini berlangsung dengan khidmat didukuh Kedungaron desa Lemahireng, kecamatan Wonosegoro, kabupaten Boyolali, pada hari Jumat, (6/10/2023) malam.

Kehadiran petugas kepolisian dalam upaya menciptakan "Cooling System" atau suasana kondusif menjelang tahun politik 2024. merupakan wujud dukungan dan pengamanan terhadap acara yang dihadiri oleh banyak warga masyarakat. Kapolsek Wonosegoro diwakili oleh Bhabinkamtibmas Bripka Andi.s, sementara Danramil Wonosegoro diwakili oleh Serda Sugeng, yang turut serta dalam menjaga keamanan acara tersebut.

Pengajian ini diselenggarakan dengan penuh kekhidmatan, didukung oleh Munsyid Habib Novel Al-athos dan Gus Anang Bahroni sebagai pembawa sholawat. Penceramah dalam acara ini adalah Mauidhoh Hasanah KH. Harowi, Kades Lemahireng BP Sopa, serta beberapa tokoh masyarakat desa seperti tomas, toda, dan jemaah dari warga masyarakat Desa Lemahireng dan sekitarnya.

Bp. Widiyanto, Ketua Panitia, menyampaikan rasa terima kasihnya atas partisipasi semua pihak yang telah ikut serta dalam kesuksesan Pengajian Akbar Kedungaron Bersholawat ini. Sementara itu, Kades Lemahireng BP. Sopa juga mengungkapkan harapannya agar semangat kebersamaan dan keagamaan terus terjaga di desa mereka.

Selain sholawat dan ceramah, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan Rebana Nurul Huda yang menyertai acara dengan nuansa keagamaan.

Dalam upaya menjaga keamanan selama acara berlangsung, Polsek wonosegoro bersinergi dengan Koramil dan Pamswakarsa dan panitia pengamanan yang diperkuat dengan kehadiran Linmas serta Banser desa Lemahireng.

Dengan dukungan dan partisipasi semua pihak, Pengajian Akbar Kedungaron Bersholawat ini berlangsung dengan sukses dan penuh kekhidmatan, semakin mempererat tali persaudaraan di antara warga masyarakat dan menunjukkan semangat kebersamaan dalam merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW. Tidak hanya sebagai acara agama, kegiatan ini juga menjadi salah satu upaya dalam Cooling System menciptakan suasana kondusif menjelang tahun politik 2024 dalam Pemilu yang damai.

BAGIKAN ARTIKEL INI