Berita kami

Gelar Tactical Floor Game; Ops Aman Bacuya Satgaspamwil Jateng perkuat Strategi Pengamanan

02 December 2023 Berita Polres

SURAKARTA - Polda Jateng|Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Polda Jateng) dalam hal ini Ops aman Bacuya 2023 Satgaspamwil Jateng menyiapkan rekayasa lalu lintas di sejumlah kawasan, menjelang laga Timnas U-17 Argentina melawan Mali di stadion Manahan, Jumat (1/12/2023). Pertandingan dalam rangka memperebutkan juara tiga Piala Dunia FIFA U-17 itu diprediksi dibanjiri penonton, karena 17 ribu tiket yang dijual dipastikan habis

Wakasatgas Ops Aman Bacuya Pamwil Jateng, Kombes Pol Dwi Subagio, Sik menerangkan pihaknya akan melakukan rekayasa lantas terhadap kendaraan yang mengarah ke stadion Manahan.

" Rekayasa sudah disusun dan digelar dalam Tactical Floor Game yang dipimpin Wadan Korps Brimob, Irjen Pol Ramdani Hidayat," kata KombesPol Dwi, Jumat (1/12/2023)

Dirinya memastikan kawasan sekitar stadion Manahan akan steril kecuali bagi kendaraan tim yang bertanding, official FIFA serta kendaraan yang telah diberikan stiker tertentu.

" Kendaraan yang masuk ke stadion akan diseleksi atau disisir, Ada yang dialihkan ke arah Klaten maupun Karanganyar, Sedangkan kendaraan dari arah terminal Tirtonadi yang menuju Manahan akan dialihkan menuju arah Patung Wisnu, menuju ke arah Sumber, ke arah masjid Mujahidin," tandasnya

Upaya tersebut, tambah dia, dilakukan untuk menghindari kemacetan lalu lintas di sekitar kawasan Manahan.

KombesPol Dwi juga mengatakan, selain melakukan rekayasa lantas, Polda Jateng juga menyebar personel gabungan TNI-Polri di beberapa pos perbatasan wilayah untuk melakukan pengamanan dan mengontrol kondusivitas kamtibmas.

Beberapa pos perbatasan wilayah tersebut antara lain di wilayah Polres Klaten (Pos Prambanan, Pos Pakis dan Pos Teloyo Wonosari), wilayah Polres Boyolali (Pos Ampel dan Pos Bangak), wilayah Polres Sukoharjo (Pos Cemani, Pos Tanjunganom dan Pos Kartosuro), wilayah Polres Wonogiri (Pos Giriwoyo dan Pos Selogiri) dan wilayah Polres Karanganyar ( Pos bawah fly over Palur dan Pos Kebakramat).

" Selain itu, polres Sragen juga menempatkan personel gabungan untuk mengantisipasi apabila ada massa suporter yang bergerak dari arah Jawa Timur," jelas Kombespol Dwi.

Polda Jateng, disebutnya pada laga perebutan juara tiga dan final Piala Dunia FIFA U-17 menggelar personel pengamanan secara maksimal, Dikarenakan turnamen ini merupakan even dunia yang membawa nama Indonesia di pentas internasional.

"Pada laga final akan dihadiri juga Presiden FIFA serta pejabat dari negara sahabat maupun dalam negeri, Diharapkan masyarakat luas ikut berpartisipasi menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif," pungkasnya

BAGIKAN ARTIKEL INI