Berita kami

Aksi Inspiratif Safari Jum’at: Polisi Boyolali Tebar Kebaikan di Pasar Sunggingan

11 January 2025 Berita Polres

Boyolali – Sosok Aipda Finda Hermawan, SH, anggota Satlantas Polres Boyolali, menjadi teladan ditengah masyarakat Boyolali. Selain dikenal berdedikasi menjalankan tugas, ia menginspirasi lewat kegiatan sosial di luar tanggung jawabnya sebagai anggota Polri.

Setiap Jumat, Aipda Finda bersama anggota Ursim Satlantas Polres Boyolali menggelar kegiatan Safari Jum’at, membagikan nasi bungkus kepada warga yang membutuhkan. Aksi ini dilakukan secara sukarela di berbagai tempat, mulai dari masjid, pasar, hingga pemukiman warga. Tak hanya membagikan nasi bungkus, tim juga menyempatkan dialog interaktif terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), pelayanan SIM, serta sosialisasi lalu lintas.

Pada Jumat (10/1/2025), Aipda Finda bersama tim membagikan 150 nasi bungkus di Pasar Sunggingan, Boyolali. Para penerima manfaat meliputi pedagang, sopir angkot, tukang ojek, petugas parkir, hingga kuli pasar. Dalam suasana penuh kehangatan, senyum para penerima bantuan menjadi penyemangat bagi tim untuk terus berbuat kebaikan.

Salah satu penerima bantuan, Lasmi (56), seorang pedagang pasar, mengaku sangat terbantu. "Kegiatan ini benar-benar meringankan kami yang bekerja di pasar setiap hari. Saya berharap kegiatan seperti ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk peduli kepada masyarakat kecil seperti kami," ungkapnya dengan haru.

Aipda Finda mengungkapkan bahwa kegiatan ini lahir dari panggilan hati. "Kami ingin menunjukkan bahwa polisi bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sahabat masyarakat. Dengan berbagi sekaligus berdialog, kami berharap dapat meringankan beban mereka yang membutuhkan sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat," jelasnya.

Kegiatan Safari Jum’at ini juga mendapat apresiasi dari Kapolres Boyolali, KOMBES POL Budi Adhy Buono. "Kami bangga memiliki anggota seperti Aipda Finda Hermawan. Aksi ini sejalan dengan visi Polri yang humanis dan dekat dengan masyarakat," ujarnya.

Semangat berbagi yang tulus ini membuktikan bahwa Polri hadir tak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk membangun kedekatan dengan masyarakat. Aksi ini diharapkan menjadi inspirasi, tidak hanya bagi anggota Polri lainnya, tetapi juga masyarakat luas.

BAGIKAN ARTIKEL INI